Notification

×

Iklan

 


Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Berkat Upaya Keras Personil Polsek Sekayu Korban Tenggelam Sungai Medak Ditemukan

| December 18, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-12-18T02:29:14Z

 


MUBA, Detik35.Com

Debit air naik akibat curah hujan yang tinggi bulan ini, sehingga memakan korban jiwa 1 orang anak meninggal dunia, tenggelam di Sungai Medak, Desa Rimba Ukur, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin.

Peristiwa itu terjadi, Sabtu (16/12/2023) sekira pukul 17.00 Wib di Sungai Medak Desa rimba ukur kecamatan Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin, korban Dasparma (08) diketahui hilang setelah menemani kakaknya bernama Oker mandi di sungai tersebut. Sementara korban menunggu di pinggir sungai, ketika selesai mandi, Oker tidak menemukan adiknya lagi, diduga korban terpeleset dan tenggelam.

Berkat upaya keras yang dilakukan Personil Polsek Sekayu, Satpolairud Polres Muba, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Muba dan masyarakat, pada Minggu (17/12/2023) sekira pukul 09.00 wib korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Kapolres Muba AKBP.Imam Safi’i SIK, MSi. melalui Kapolsek Sekayu AKP. Suvenfri, SH. saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian korban tenggelam di Sungai Medak dan telah ditemukan sekira 40 meter dari tempat yang bersangkutan diduga terpeleset dan tenggelam, namun sudah dalam keadaan meninggal dunia.

“Sebelumnya, pada Sabtu (16/12/2023) sore hari dihubungi Kepala Desa Rimba Ukur, bahwa ada anak warganya yang tenggelam di Sungai Medak dan belum ditemukan. Selanjutnya, kami bersama-sama SAR Satpolairud, BPBD Muba dan masyarakat melakukan pencarian, dan Alhamdulillah, Minggu (17/12/2023) sekira pukul 09.00 Wib korban ditemukan. Namun sudah dalam keadaan meninggal dunia, kemudian korban dimakamkan oleh keluarganya di Desa Kertajaya, Kecamatan Sungai Keruh, tempat asal keluarganya.” jelas AKP. Suvenfri.

“Menyikapi tingginya curah hujan saat ini dan naiknya debit air di sungai – sungai, kami menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk waspada dan bisa menjaga anak-anaknya untuk tidak bermain ke sungai, agar ke depan tidak ada lagi musibah korban tenggelam,” himbaunya. (Red)

×
Berita Terbaru Update