Notification

×

Iklan

 


Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Terkesan Cuek Bendera Merah Putih Di SMAN 01 Mesuji Timur Sampai Sobek dan kusam

| December 08, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-12-08T05:17:35Z


Mesuji timur -Detik35.com

 Bendera Merah Putih yang kondisinya sudah usang dan robek masih saja berkibar di depan gedung SMAN 01 Mesuji timur , Kecamatan mesuji timur, Kabupaten Mesuji timur . Jumat  8-12-2023



Prihatin kita melihat Bendera Merah Putih yang sobek masih berkibar di depan sekolah SMAN 01 Mesuji timur. entah di sengaja atau tidak harusnya dari pihak sekolah tersebut dapat menyadari kondisi benderanya sudah robek .dan tidak layak untuk di kibarkan.


“Ini keteledoran cukup fatal masa dari pihak sekolah tidak ada yang tahu tentang peraturan soal bendera yang di atur Undang-Undang No 24/2009 tentang Bendera, Bahasa Dan Lambang Negara, Serta Lagu Kebangsaan. Pasal 24 Huruf C menyatakan “Setiap Orang di larang mengibarkan Bendera Negara Yang Rusak, Robek, Luntur, Kusut, Atau Kusam.


Pelanggaran itupun dapat di kenakan ketentuan pidana Pasal 67 (b), apabila sengaja mengibarkan bendera yang rusak, robek, luntur, kusut, atau kusam sebagaimana di maksud dalam pasal 24 huruf C, bisa dikenakan sangsi pidana penjara paling lama  1 tahun atau denda paling banyak 100 juta.


Setelah dikonfirmasi kepada Kepala Sekolah Soleh Udin mengatakan bahwa sudah memberi perintah ke penjaga sekolah bendera yang sobek dan kusam untuk diganti dan bahkan itu rutin dilakukan.


Dari pantauan awak media sangat disayangkan bendera yang seharusnya dijaga ini malah terkesan dibiarkan,supaya ada tindak kan dari APH / yang berwajib agar memberi sangsi kepihak sekolah supaya ada efek jera dan taat pada aturan UUD yang ada.

(Red/tim)

×
Berita Terbaru Update