Notification

×

Iklan

 


Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pimpinan Basis F. Serbundo Mengadakan Rapat Buruh PT.SSS di Pinggiran Pantai

| February 08, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-02-08T15:09:02Z

 


Mandailing Natal, Detik35.Com

Di pinggiran pantai Singkuang Organisasi Buruh F. SERBUNDO melakukan Rapat Basis di Pinggiran Pantai di bawah langit yang menunjukkan salah satu contoh bentuk perjuangan Kamis 8 Februari 2024 yang berdiri di PT. SSS (Sawit Sukses Sejati) di daerah Kecamatan Muara Batang Gadis Kabupaten Mandailing Natal, Propinsi Sumatera Utara

Rapat Basis tersebut dipimpin Ketua PB (Pengurus Basis) F. SERBUNDO (Serikat Buruh Perkebunan Indonesia) atau (Saronibe Zebua). Rapat tersebut dilakukan untuk memberitahukan kepada basisnya, bahwa keberadaan Organisasi F. SERBUNDO di perkebunan PT SSS di kecamatan Muara Batang Gadis Kabupaten Mandailing Natal Propinsi Sumatera Utara sudah keluar pencatatannya dari Dinas Tenaga Kerja dengan Nomor Bukti Pencatatannya: 104/SPSB/DISNAKER/1/2024, 29 Januari 2024.

Selain itu juga bertujuan untuk menghimpun keluhan-keluhan dan aspirasi buruh, juga cara mencari solusinya dan mengajak untuk kompak saling bergandengan tangan, untuk mencapai kesejahteraan buruh di Indonesia, khususnya di PT SSS di Kecamatan Muara Batang Gadis, Kabupaten Mandailing Natal, Propinsi Sumatera Utara.

Rapat Basis tersebut dihadiri beberapa Buruh PT SSS, Ketua PB F.SERBUNDO, Sekretaris PB F.SERBUNDO (Noferisman Zega), Wakil Ketua PB F. SERBUNDO (Amonio Tafonao) wakil sekretaris PB F.SERBUNDO (Nabaliu Giawa), DPC F.SERBUNDO (Jentro Tumanggor).

Ketika media bertanya kepada Buruh yang merupakan Anggota Basis F.SERBUNDO tentang permasalahan yang dialami Buruh di Perusahaan tersebut. Jawab mereka dengan kompak, kami mengeluh tentang :

1.Adanya perbedaan gaji pokok dalam 1 management (Satu General Manager)

2. Air Mineral yang tidak disediakan Perusahaan

3. Masalah Basis Hektaran produksi sangat luas

4. Masalah Basis Chemis Piringan beserta pasar pikulnya mencapai 4,5 hektar, ujarnya.

Harapan Kami Buruh sebagai Anggota Basis F. SERBUNDO dengan adanya Organisasi ini yang menaungi kami, sehingga masalah demi masalah yang kami hadapi di dalam PT. SSS ini bisa berkurang hingga kami memperoleh Kesejahteraan Buruh, tambahnya.

DPC F.SERBUNDO menyarankan kepada Basis agar selalu kompak dan saling memberi pemahaman terhadap buruh, khususnya bagi yang tidak memahami permasalahan yang dialami Buruh dan juga menyampaikan, bahwasanya selalu siap untuk Anggotanya jika Anggotanya tidak bisa menyelesaikan Permasalahan Buruh yang di hadapinya.

Rapat Basis yang dilakukan di pinggiran pantai dikarenakan belum adanya kantor basis F. SERBUNDO yang disediakan perusahaan. Rapat Basis tersebut berjalan dengan Baik.

(Esrin M)

×
Berita Terbaru Update