Makassar - Detik35. Com
Brigjen TNI (Mar) Andi Rahmat M, Komandan Komando Pangkalan Utama TNI AL VI Makassar, memimpin serah terima jabatan (sertijab) Komandan Pangkalan TNI AL (Lanal) Kendari dari Kolonel Laut (P) I Gede Dharma Yoga kepada Kolonel Laut (P) Adam Tjahya, S.ST., M.Tr.(Hanla)., MM di Mako Lanal Kendari pada 25 September 2024.
Dalam sambutannya, Danlantamal VI menekankan pentingnya dedikasi dan loyalitas sebagai prajurit TNI AL. Ia mengingatkan bahwa pelaksanaan tugas harus menjadi prioritas utama.
Kolonel I Gede Dharma Yoga akan bertugas sebagai Komandan Satgas pembuatan kapal perang di Turki, sedangkan Kolonel Adam Tjahya sebelumnya menjabat sebagai Komandan KRI Ren Edi Martadinata di Koarmada II Surabaya.
Danlantamal VI juga menegaskan komitmennya terhadap netralitas TNI AL dalam Pilkada serentak 2024, menyatakan bahwa "Netralitas TNI itu nomor satu dan itu harus dijaga."
(Redaksi)