Siak,Detik35.Com
Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) Kecamatan Sungai Apit yang dipimpin oleh dr. Adrean Hidayat kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menggelar kegiatan santunan kepada anak yatim di wilayah Sungai Apit Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (16/3/2025) dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan.
Ketua IKMR Riau, dr. Adrean Hidayat, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program tahunan yang rutin dilakukan, terutama di bulan Ramadhan.
“Santunan ini adalah bentuk kepedulian dan solidaritas kami kepada anak-anak yatim yang membutuhkan. Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah ini, agar mereka juga merasakan kebahagiaan bersama,” ujarnya.
Selain santunan berupa uang tunai , IKMR Kecamatan Sungai Apit dan di lanjutkan dengan berbuka puasa bersama . Acara ini turut dihadiri oleh tokoh masyarakat, Camat Sungai Apit,ulama, serta perwakilan dari berbagai organisasi Minang di Riau.
"Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka dan memberikan semangat bagi anak-anak yatim untuk terus berjuang meraih masa depan yang lebih baik," tambah dr. Adrean Hidayat.
Salah satu anak yatim penerima santunan, mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiannya atas bantuan yang diberikan. "Terima kasih kepada IKMR dan semua donatur yang telah peduli kepada kami. Semoga Allah membalas kebaikan ini dengan pahala berlipat ganda," katanya.
IKMR Riau Kecamatan Sungai Apit juga mengajak masyarakat untuk terus berkontribusi dalam kegiatan sosial serupa, baik melalui donasi maupun aksi nyata lainnya. Dengan semangat gotong royong, diharapkan semakin banyak anak-anak yang mendapatkan perhatian dan dukungan di bulan suci ini.
"Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk berbagi. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak pihak yang tergerak untuk peduli terhadap sesama," tutup dr. Adrean Hidayat.
Acara santunan ini menjadi bukti nyata bahwa nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian masih kuat dalam komunitas Minang di Riau Kecamatan Sungai Apit.(Redaksi)