Kuala Lumpur, detik35.Com
Prestasi membanggakan kembali ditorehkan atlet muda asal Sumatera Selatan di kancah internasional. Lima atlet polo air dari provinsi ini dipercaya memperkuat Tim Polo Air Kusuma Harapan – Jakarta dalam ajang bergengsi MILO DAS Age Group Championship 2025 yang berlangsung pada 18–20 April di Bukit Jalil Aquatic Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia.
Kelima atlet kebanggaan "Wong Kito Galo" tersebut adalah:
1. M. Wirya Andika (TSAC Palembang)
2. M. Attar Syahda (TSAC Palembang)
3. M. Fathan Al Azizi (TSAC Palembang)
4. Rayhan Attaya Arga (GAS Prabumulih)
5. Raisya Sheron T (TNSC – MUBA)
Mereka akan bertanding di bawah arahan pelatih M. Zuliansyah dan Sarah Manzilina, membawa nama Tim Kusuma Harapan – Jakarta yang akan mewakili Indonesia dalam turnamen internasional ini.
Menurut Alan Delon, Komisi Teknik Polo Air Sumatera Selatan, keikutsertaan atlet-atlet muda ini merupakan bukti nyata bahwa pembinaan polo air di Sumsel terus berjalan progresif.
“Ini merupakan kebanggaan tersendiri. Atlet-atlet asli daerah dari Palembang, Prabumulih, dan Musi Banyuasin bisa tampil mewakili tim Jakarta dan membawa nama Indonesia. Semoga ini jadi titik balik kebangkitan pembinaan polo air di Sumsel,” ujar Alan.
Tak lupa, Alan juga menyampaikan apresiasi kepada Ketua PORA Kusuma Harapan Indonesia, Bapak H. Tito Taufiq Iqbal, serta Ibu Rida Farida selaku Bendahara Umum atas kepercayaan yang diberikan kepada atlet Sumsel.
“Kami berterima kasih karena telah memberikan kesempatan berharga ini kepada anak-anak Sumatera Selatan. Semoga mereka dapat bermain maksimal dan mengharumkan Merah Putih,” pungkasnya.
Turnamen ini diharapkan menjadi pengalaman berharga sekaligus batu loncatan bagi para atlet muda Sumatera Selatan dalam menembus level internasional dan mendorong semangat pembinaan olahraga air di daerah.
Mari kita dukung para pejuang muda Wong Kito untuk tampil membanggakan Indonesia di arena internasional!(Redaksi/Adiba)