Palembang, Detik35.com
Turnamen Relung Billiard Challenge 2025 Kapolda Sumsel Cup resmi dimulai pada Jumat (25/4/2025) di V Pool Billiard, Palembang. Laga pembuka yang menarik perhatian adalah pertandingan ekshibisi antara Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru melawan Kapolda Sumsel Irjen Pol. Andi Rian R Djajadi.
Turnamen ini mempertandingkan empat kategori: pelajar/mahasiswa, wanita, atlet pemula, dan jurnalis. Acara ini tidak hanya sebagai ajang hiburan, tapi juga untuk menjaring bakat-bakat atlet billiard dari Sumatera Selatan.
“Kita cari atlet-atlet muda berbakat dari Sumsel, bukan hanya rekreasi tapi untuk prestasi,” kata Gubernur Herman Deru dalam sambutannya.
Kapolda Sumsel juga menekankan bahwa kegiatan ini sekaligus menjadi momen penyegaran pasca Pilkada dan sarana mempererat kebersamaan masyarakat.
“Turnamen ini bagian dari upaya membangun semangat baru di Sumsel sekaligus menjaring potensi atlet lokal,” ujar Irjen Pol. Andi Rian.
Hadir dalam pembukaan, Ketua DPRD Sumsel Andie Dinialdie yang juga menjabat Ketua POBSI Sumsel, serta Ketua KONI Sumsel Yulian Gunhar.
Turnamen akan berlangsung selama beberapa hari ke depan dengan peserta dari berbagai kalangan. Sumsel optimis melahirkan bibit atlet billiard berkualitas dari ajang ini.(Redaksi/Adiba)